Dengan Apa Kamu merebut Perasaan Orang?
Misalnya sekarang perasaan hatimu sedang tidak mood, ingin makan sebutir permen yang cantik, maka kamu akan pilih sebutir permen yang mana dari pilihan di bawah ini?
A: Lapisan gula warna merah + permen warna unggu.
B: Lapisan gula warna kuning + permen warna hijau.
C: Lapisan gula warna merah + permen warna hitam.
D: Lapisan gula warna unggu + permen warna biru.
E: Lapisan gula warna merah muda + permen warna peach.
Penjelasan :
A: Indeks merebut perasaan orang 40%
Kamu adalah seorang yang murah hati dan menekankan kesetiaan, kamu biasanya menarik hati orang lain karena kepribadianmu yang murah hati dan terbuka, kamu tidak perlu berkamuflase untuk menarik orang lain, karena ini adalah pesonamu yang terbesar.
B: Indeks merebut perasaan orang 60%
Di mata orang lain kamu adalah orang yang manis dan ramah, semua orang menganggap kamu sebagai orang yang tidak berbahaya, karena itu sangat senang mendekati kamu!
C: Indeks merebut perasaan orang 20%
Disarankan untuk memulai kembali kehidupanmu, orang yang memilih jawaban ini menyimpan trauma besar di hatinya atau kurang menaruh kepercayaan terhadap sifat manusia, perasaan rendah diri dan keraguan yang tumbuh di hatimu, membuatmu tidak dapat menarik orang lain untuk mendekati dan menyukaimu!
D: Indeks merebut perasaan orang 80%
Kepribadianmu moderat dan agak pemalu, namun inner beauty mu secara alami akan menarik orang untuk mendekatimu.
E: Indeks merebut perasaan orang 100%
Hatimu moderat, perhatian, sangat pandai mengurus orang lain, sisi moderatmu telah merebut cinta dari banyak orang di sekitarmu.
No comments:
Post a Comment